(1). Jarak antara Lensa Objektif dan Lensa Okuler Teropong Bintang
91. Sebuah teropong diarahkan ke bintang, menghasilkan perbesaran anguler 20 kali. Jika jarak fokus lensa objektifnya 100 cm maka jarak antara lensa objektif dan lensa okuler teropong tersebut adalah … cm
A. 210 B. 105 C. 100 D. 95 E. 80
91. Pembahasan:
Jarak antara lensa objektif dan okuler (d) = … ?
Jawab:
Perbesaran teropong untuk mata tanpa akomodasi:
Panjang teropong untuk mata tanpa akomodasi adalah:
d = fob+fok =100 + 5 = 105cm

Jadi jarak antara lensa objektif dan lensa okuler teropong adalah 105 cm.
Jawaban: B
(2). Panjang Teropong Bintang Tanpa Akomodasi
90. Kuat lensa objektif sebuah teropong bintang 1 dioptri, sedangkan kuat lensa okuler 20 dioptri. Teropong dipergunakan untuk mengamati bintang oleh mata normal tanpa akomodasi, panjang teropong bintang yang dipergunakan adalah … cm.
A. 100 B. 105 C. 120 D. 125 E. 130
90. Pembahasan:
Diketahui:
Pob = 1 dioptri dan Pok = 20 dioptri
Ditanya:
Panjang teropong bintang (tanpa akomodasi)?
Jawab:
Panjang teropong untuk mata tanpa akomodasi adalah:
d = fob+fok = 100 + 5 = 105cm

Jadi jarak antara lensa objektif dan lensa okuler teropong adalah 105 cm.
Jawaban: B
(3). Panjang Teropong Bintang
92. Teropong bintang mempunyai jarak fokus objektif 100 cm dan okuler 10 cm.Teropong digunakan untuk mengamati bintang di langit oleh pengamat yang mempunyai titik dekat 30 cm dengan mata berakomodasi maksimum. Panjang teropong saat itu adalah …
A. 100 cm D. 109 cm
B. 105,5 cm E. 110 cm
C. 107,5 cm
92. Pembahasan:
Panjang teropong (d) untuk mata berakomodasi maksimum..?
Panjang teropong adalah:
d = fob + sok = 100 + 7,5 = 107,5 cm

Jadi, panjang teropong untuk mata berakomodasi maksimum adalah 107,5 cm.
Jawaban: C
(4). Teropong Bintang Gerhana Matahari Diameter Matahari
95. Sebuah teropong bintang digunakan untuk mengamati gerhana matahari. Jarak fokus objektif dan okulernya berturut-turut adalah 70 cm dan 4 cm. Jika sudut diameter matahari dilihat dengan mata telanjang 0,5° maka sudut diameter matahari yang dilihat dengan teropong adalah …
A. 0,5° C. 8,75° E. 9,75°
B. 7,00° D. 9,25°
95. Pembahasan:
Perbesaran anguler = perbesaran sudut pandangan:

Jawaban: C
(5). Panjang Teropong Bintang
89. Sebuah teropong bintang memiliki lensa objektif dengan jarak fokus 120 cm. Jika perbesaran teropong untuk mata tidak berakomodasi adalah 15 kali maka panjang teropong adalah … cm
A. 112 B. 120 C. 128 D. 135 E. 160
89. Pembahasan:
Ditanya: Panjang teropong (d) … ?
Jawab:
Perbesaran teropong untuk mata tanpa akomodasi:

Panjang teropong untuk mata tanpa akomodasi adalah:
d = fob+fok =120 + 8 = 128 cm
Jadi, panjang teropong untuk mata tanpa akomodasi adalah 128 cm.
Jawaban: C
(6). Teropong Bintang Jarak Fokus Okulernya Tidak Berakomodasi
88. Sebuah teropong dipakai untuk melihat bintang yang menghasilkan perbesaran anguler 6 kali. Jarak fokus lensa objektif 30cm,jarak fokus okulernya (mata tak berakomodasi) adalah … cm
A. 3,5 B. 5 C. 7 D. 10 E. 30
88. Pembahasan:
Perbesaran toropong bintang untuk mata tanpa akomodasi adalah:

Jadi, jarakfokus okulernya adalah 5 cm.
Jawaban: B
(7). Jarak Lensa Objektif dan Lensa Okuler Teropong Bintang
Sebuah teropong bintang diarahkan ke bintang menghasilkan perbesaran okuler 25 kali. Jika jarak fokus objektif 150 cm maka jarak antara lensa objektif dan lensa okuler teropong tersebut adalah ….
a. 156 cm b. 164 cm c. 176 cm d. 180 cm e. 190 cm
Pembahasan: jarak antara lensa objektif dan lensa okuler teropong disebut panjang teropong.

Perbesaran Mikroskop Akomodasi Maksimum
Teropong Bumi # Alat Optik # Fisika